tephen Tong, renungan harian kristen, khotbah kristen, renungan kristen, bahan khotbah kristen, kesaksian kristen, ilustrasi khotbah kristen, kumpulan khotbah kristen, khotbah kristen terbaru, saat teduh, tema khotbah kristen

Yesus Tidak Perna Mengecewakan Orang

by Renungan Dan Motivasi , at 6:51 PM , has 0 comments

Roma 10:11 "Karena Kitab Suci berkata: "Barangsiapa yang percaya kepada Dia, tidak akan dipermalukan."" .


   Di dalam bahasa aslinya kata dipermalukan mengandung arti dikecewakan, disakiti, dihina dan dianggap rendah. Jadi orang yang percaya kepada Yesus tidak akan dikecewakan, disakiti, dihina dan dianggap rendah. Tuhan Yesus tidak akan pernah mengecewakan kita, tidak akan pernah menyakiti kita, tidak akan pernah menghina dan merendahkan kita. Kita sendirilah yang seringkali mengecewakan, menyakiti, menghina dan merendahkan Tuhan Yesus. Akibat merasa kecewa, kita menyakiti hati Tuhan. 


Ingatlah bahwa percaya kepada Yesus tidak akan dipermalukan. Memang didalam perjalanan hidup, kita melihat seakan-akan Tuhan menyakiti kita dengan masalah yang ada, seakan-akan Dia mempermalukan kita dengan kondisi keuangan yang semakin seret, kita melihat seakan Dia tidak peduli dan tidak memperhatikan akan karir pekerjaan kita. Itu sebabnya Dia mengingatkan dan menguatkan kita kembali bahwa sesungguhnya kita adalah orang-orang yang paling berbahagia apabila tidak menjadi kecewa karena Dia (Lukas 7:23). Artinya, kita harus tetap setia pada Yesus apapun masalah yang kita hadapi karena Dia adalah setia dan tidak pernah Dia tinggalkan kita sendirian. Percayalah padaNya dan percayalah bahwa Dia tidak pernah mengecewakan kita. Kasih karunia Tuhan menyertai kita semua. Amin
Yesus Tidak Perna Mengecewakan Orang
About
Yesus Tidak Perna Mengecewakan Orang - written by Renungan Dan Motivasi , published at 6:51 PM, categorized as Perjanjian Baru . And has 0 comments
0 comments Add a comment
Bck
Cancel Reply

Followers

Pages

Copyright ©2013 Renungan dan Motivasi by
Theme designed by Damzaky - Published by Proyek-Template
Powered by Blogger
-->